Pantai Tanjung Petang Tanah Bumbu


Objek Wisata Pantai Tanjung Petang terletak ± 3 km dari pusat Kecamatan Kusan Hilir, membentang sepanjang ± 1 km. Pantai ini juga menjadi saksi sejarah perjuangan rakyat Pagatan pads 07 Pebruari 1946. Melalui pantai ini mendarat 3 buah kapal tentara Belanda yang berhasil memperdaya para TKR saat itu, sehingga terjadilah pertempuran yang sengit. Sekarang ini setiap tanggal 07 Pebruari diperingati sebagai hari Pahlawan Kabupaten Tanah Bumbu.

Daya tarik pantai ini adalah hamparan pasir yang putih, alamnya masih asri, serta deburan ombak yang romantis berhadapan langsung dengan panorama alam Gubung Jambangan yang terlihat kokoh. Di Tanjung Petang ini juga terdapat bangunan peninggalan jaman Belanda yaitu Lampu Mercusuar yang memiliki nilai historis dan keunikan tersendiri, sekaligus sebagai petunjuk bagi kapal nelayan dan kapal lainnya pada malam hari.

0 komentar: